Makanan & Masakan Betawi

Blog ini ditujukan khusus untuk mengenal segala jenis makanan, minuman dan masakan khas Betawi, baik yang sudah di kenal umum maupun yang belum. Semoga membantu khalayak untuk dapat mencobanya Wassalam, Ayahtasha

Thursday, October 12, 2006

Gado-Gado Jakarta

Bahan:

150 gram kol,iris
1 ikat bayam,siagi
50 gram taoge,siagi
6 lonjor kacang panjang, potong 4 cm
1 buah tahu putih,goreng
150 gram tempe,goreng
1 buah ketimun,potong dadu
2 butir telur,rebus matang
Emping goreng secukupnya

Bumbu Kacang:

300 gram kacang tanah,goreng,haluskan
500 ml santan dari 1 butir kelapa
1 batang serai,memarkan
2 lembar daun jeruk
4 sdm saus tomat botolan
2 sdm kecap manis
2 sdm minyak goreng
1 sdm penyedap rasa ayam

Haluskan:

2 cabe merah
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
2 cm kencur
1 sdt garam

Pelengkap:

Daun selada,tomat,dan telur rebus
Taburan: bawang goreng

Cara membuatnya:

Saus: panaskan minyak,tumis bumbu halus hingga harum.Campur tumisan bumbu dengan kacang tanah,santan,serai,daun jeruk,saus tomat,kecap manis,dan penyedap rasa ayam,aduk rata,masak hingga mendidih,angkat.

Rebus sayuran hingga matang,angkat,tiriskan. Siapkan pinggan,tata sayuran,tahu,dan tempe. Tuangkan bumbu kacang atau sajikan terpisah,taburi bawang goreng. Lengkapi dengan telur rebus dan emping goreng, sajikan.

Selamat Mencoba

0 Comments:

Post a Comment

<< Home